Minggu, 07 Januari 2018

SABRILLAH Ketua Terpilih Musyawarah Besar ke II Trip Trooper

Organisasi adalah wadah untuk kita berkembang, mengasah diri untuk menjadi pribadi yang lebih matang dalam menghadapi kehidupan, dewasa dalam bertindak, bijak dalam mengambil keputusan.
Perkembangan diri pada Organisasi tak dapat dinilai hanya bermodalkan cermin, tapi dengan respon dan ekspresi orang2 dalam melihat pribadi kitalah yang menjadi landasan untuk mengukur sejauh mana perkembangan dan kemampuan kita dalam berorganisasi.

Berbagai macam karakter dan pola pikir menjadi 1 tujuan,
Berbagai macam adat, suku dan budaya menjadi satu-kesatuan bak sebuah Negara. Itulah yang menjadi sebuah kebanggan berorganisasi layaknya dalam sebuah pemerintahan Negara kita mampu saling terkoordinir satu sama lain dan membuat sebuah perubahan drastis baik bagi diri, keluarga maupun disekitar.

Seiring waktu berjalan Organisasi yang berbasis Kaderisasi akan melahirkan kader-kader baru yang ditempa sebisa mungkin untuk mampu menjadi Seorang pemimpin dengan karakter Pemikir, Pekerja, dan Penggerak. Karena Proses Regenerasilah yang memperlihatkan sebuah Organisasi yang ingin berkembang lebih jauh lagi.

Trip Trooper Palopo yang awalnya hanya sebuah Komunitas Sosial yang dibentuk atas dasar kesamaan Hobby kini berubah menjadi sebuah Organisasi yang ingin lebih melebarkan sayapnya dan bercerita kepada seluruh Pemuda, kenapa tidak kita melakukan hal ini.

Sebagai langkah terbaru untuk lebih menciptakan nuansa kepemudaan dengan karakter Sosial maka Trip Trooperpun membuat sebuah Kepengurusan yang masa kepengurusannya 2 Tahun dalam 1 Periode dan menetapkan 8 Januari 2016 sebagai hari berdirinya dan dimulainya kepengurusan Trip Trooper dalam sebuah Musywarah Besar.
Menginjak Tahun ke 2 sebagai Organisasi yang ingin lebih dewasa akhirnya Musyawarah Besar ke2 pun dilaksanakan, berbeda dengan Organisasi kepemudaan Pada Umumnya Musyawarah Besar ke 2 ini dilaksanakan disebuah Pondok Kebun ditepatnya di Dusun Lempo, Desa Kadundung, Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu.

Dimulai Pada tanggal 6 Januari 2018, dan berakhir pada 7 Januari 2018 melewati beberapa pembahasan Sidang Pleno dalam bagaimana memanagement Trip Trooper dalam kepengurusan kedepannya serta melahirkan Keputusan-keputusan yang diambil secara Mufakat.

Dalam Sidang Pleno yang paling ditunggu-tunggu yakni Pemilihan Ketua Baru, beberapa pengurus awalnya mengusulkan beberapa nama yakni Dermawan Setiawan (Ketua Demisioner), Taufiq Misran (Ex Koord.Internal), Sabrillah, dan Sophian.

Yang kemudian setelah Melewati proses criteria Bakal calon akhirnya hanya menghasilkan 2 namanya yang ikut dalam pemilihan yakni SOPHIAN dan  SABRILLAH, yang dimenangkan oleh Sabrillah dengan selisih 3 Suara.
SABRILLAH (Billank) yang Lahir di Padang Sappa pada 04 Desember 1996 akan mengemban Jabatan Ketua selama 2 tahun dari Tahun 2018 hingga 2020, dengan Harapan mampu menjadi ketua yang Bijak dan mampu memegang Amanah serta mampu membawa Trip Trooper lebih baik dari Periode sebelumnya.
Dengan ucapan Bismillahirrahmanirahim……
TRIP TROOPER
MENJADI INDONESIA
#socialtraveling
#wecare
#education
#farawayvillage 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar