Senin, 25 Desember 2017

Pendidikan #4 Trip Trooper Palopo

Berbagi Ilmu pengetahuan mungkin sama halnya berbagi harta kekayaan yang tak terhitung nilainya, karena dalam hati yang berontak mengatakan apalah gunanya ilmu yang kita ketahui jika tidak berguna bagi orang banyak.
Proses Kaderisasi dalam sebuah Organisasi merupakan salah satu langkah yang harus ditempuh untuk mengembangkan Organisasi.
Dan juga Bermacam karakter akan hadir mengisi dinamika dalam Internal Trip Trooper, sudut pandang yang berbeda akan hadir pula dalam proses demi mencapai Tujuan bersama.
Syukur Alhamdulillah Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Segalanya, yang menciptakan Bumi beserta isinya dan memberikan Akal bagi Bagi Kita Manusia yang diciptakan Paling Sempurna diatas Makhluk Lainnya...
Dalam Pendidikan Trip Trooper #4 kali ini tak lagi Outdoor, kami mencoba kenyamanan Dalam berbagi Ilmu dirumah sendiri(Sekretariat) bentuk Pesimisme dari awal perekrutan memang hadir dalam tubuh pengurus melihat perubahan zaman yang banyak merubah Karakter Pemuda saat ini yang cenderung lebih kepada Social climber dan tak lagi social response.
Namun hal ini terjawab di hari Jumat, 22 desember 2017 ketika beberapa pemuda ikut dalam Pembukaan dan menyatakan sikap ingin bergabung di Trip Trooper dan mengikuti proses Pendidikan yang ada mereka diantaranya:
1.Aldi Rahmat (IAIN Palopo)
2.Mulkam (IAIN Palopo)
3.Muhammad Yamin (IAIN Palopo)
4.Ewi Pratiwi (UNCP)
5.Irwana (IAIN Palopo)
6.Murniati panting (IAIN Palopo)
7.Dewi Yuniarti (IAIN Palopo)
8.Nurmala (UNCP)
9.Juharni (Stikes Bhakti Pertiwi)
10.Bambang P. (IAIN Palopo)
11.Hisra (IAIN Palopo)
12.Maudy (IAIN Palopo)
13.Diana (IAIN Palopo)
14.Nurhasada (IAIN Palopo)
15.Riska Padilla (IAIN Palopo)
16.Livia Afriani (IAIN Palopo)
Dari Proses Pendidikan #4 ini, segenap pengurus berharap mereka akan menjadi Penerus yang berkomitmen dengan apa yang di cita-citakan Trip Trooper yakni "Menjadi Indonesia" membuka potret Pendidikan, Masyarakat, dan Budaya Desa-desa Terpencil yang ada di Luwu Raya yang mungkin selama ini masih tertutup oleh hiruk pikuk dunia modern, sehingga Masyarakat Perkotaan terkadang Lupa bahwa kita memiliki saudara yang hidup jauh dari Kesejahteraan.
Semoga Pendidikan #4 ini mampu memberikan manfaat bagi Anggota baru serta akan diaplikasikan di masyarakat tentang apa yang kita rencanakan.




Materi "Organisasi Dalam Bentuk Kepedulian Sosial"








Sosialisasi dengan anak-anak kecil di sekitar Sekretariat





Games Uji Fokus "2 ditambah 2"



Materi "Peran Budaya dalam Masyarakat Sosial"




Sosialisasi di Car Free Day "Bagi yang mau menyumbangkan Tas, sepatu, Buku Tulis"