Rabu, 10 Januari 2018

Dusun Lempo: Semangat Pendidikan anak Kaki Gunung Latimojong

“Perasaan yang bercampur aduk, ingin menangis namun berusaha terlihat tegar melihat secara langsung untuk kesekian kalinya Potret pendidikan di Negara tercinta INDONESIA”
"Kami Mencintai Indonesia
Kami ingin Menjadi Indonesia
Kami Berhak Bermimpi, Mohon jangan Halangi Mimpi Kami"
Mungkin inilah sedikit gambaran perasaan yang penulis bisa sampaikan kepada para pembaca ketika menyaksikan langsung adik-adik yang jauh dipelosok Desa sana, dengan segala keterbatasan  fasilitas pendidikan yang dijanjikan oleh pemerintah namun mereka penuh syukur atas apa yang mereka dapatkan demi mengenyam pendidikan dan mendapatkan Ilmu, tak gentar walau Berjalan kaki sejauh 5 sampai 8 kilometer dari seberang gunung menuju Sekolah.

Tepatnya di Kelas Jauh SD Makula, Dusun Lempo, Desa Kadundung, Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu Provinsi Sulawesi Selatan salah satu wilayah terpencil di Kabupaten Luwu yang jaraknya sekitar 55Km dari Kota Belopa (Ibukota Kabupaten Luwu) Melewati 2 Kecamatan (Bajo dan Bajo Barat) masuk ke lorong yang mengarah ke Pegunungan Latimojong, serta melewati lereng gunung yang curam dan sesekali menyebrangi sungai, barulah kita tiba dilokasi ini. Dengan jumlah penduduk yang mulai berkurang dikarenakan hasil bumi yang sedikit dan akses jalan yang belum dapat dilewati oleh kendaraan roda empat, dan hanya dapat dilewati dengan kendaraan Roda 2 yang tentunya sudah di modifikasi dengan Ban yang bergerigi.

Kelas Jauh SD Makula ini terdapat 2 Ruang Belajar berukuran sempit kurang lebih 3x5 m, berlantai tanah dan dinding kayu seadanya, jumlah muridnya hanya 14 orang dan sudah mencakupi kelas 1 sampai kelas 6, ada 3 guru yang mengajar yang mengabdi tanpa pamrih hanya untuk melihat anak-anak di dusun ini dapat belajar yakni Ibu Norma (PNS), Ibu Monika (Honor), dan Ibu Husaima(Honor).
Belajar sama-sama

Add caption
Awalnya kelas ini berada di bawah kolong rumah milik seorang warga di Dusun Lempo, namun atas Inisiatif Kepala Desa dan Swasembada Masyarakat akhirnya diberikan sebidang tanah dan dibangunkan ruang Belajar seadanya.

Dalam perjalanan menuju dusun Lempo tidaklah mudah banyak kendala yang dihadapi dikarenakan kondisi jalan yang tidak akrab, ditambah lagi kendaraan Roda dua yang dimiliki tidak memadai untuk digunakan menuju ke dusun ini, untungnya kami dibantu oleh pemerintah setempat setelah berkoordinasi dengan Kepala Desa Bpk. Parambung yang ternyata eks Pemain Bola “Striker GASPA” Palopo dan namanya cukup dikenal di Luwu Raya, beliau mengkoordinasikan dengan kepala dusun Lempo dan beberapa masyarkat yang turut membantu menjemput kami di Desa Tumbubara rumah Ibu Monika.

Tak banyak yang bisa kami berikan, berbagi kebahagiaan, berbagi cerita, serta berbagi ilmu yang tidak seberapa dan intinya kami sangat bersyukur dapat bertemu dengan adik-adik dan Masyarakat di Dusun Lempo Desa Kadundung yang keramahannya luar biasa, menyediakan kami temapt untuk bermalam dan memberikan rasa aman dan nyaman walaupun kami sebagai pendatang. (Inshaa Allah Kami akan datang lagi)





Terima Kasih Para Donatur ☺




Bermain sambil belajar



Kami juga mengucapkan banyak terima kasih Kepada Para Donatur yang telah menyumbangkan Tas, Sepatu, Buku Tulis, Iqra, Al-Quran, Pulpen dan Pensil untuk Masyarakat dan adik-adik di Dusun Lempo (Semoga amal ibadahnya diterima di oleh Tuhan Yang Maha Esa).


Karena Kita Harus Bahagia............
Menutup Perjumpaan dengan Basah-basahan di tempat Permandian (Bendungan) 



2 komentar:

  1. Boleh saya di informasikan kontak telepon dengan SD Makula tersebut?

    BalasHapus
  2. susah jaringan di desanya, lebih bagus klo ke lokasinya langsung

    BalasHapus